Avatar: The Way of Water
Avatar: The Way of Water

Avatar: The Way of Water

Posted on Views: 0

Para kritikus yang sudah menonton film Avatar: The Way of Water tampaknya sangat menyukai film tersebut. Rata-rata memuji efek visual yang epik dan luar biasa dari film ini. Yolanda Machado dari Entertainment Weekly bahkan menyebut film ini sebagai sebuah keajaiban teknologi. Scott Mantz mengatakan bahwa meskipun ada kelemahan dari segi cerita, film ini masih layak untuk ditonton. Amon Warmann dari Empire lebih suka sekuel Avatar ini daripada film yang pertama. Nikki Novak dari Fandango mengatakan bahwa sekuel ini membuatnya ingin menonton kembali Avatar pertama.

Secara umum, para kritikus menganggap film ini memiliki penyutradaraan yang luar biasa, dunia yang menakjubkan, dan banyak adegan emosional. Film ini dibintangi oleh Sam Worthington, Zoe Saldaña, Sigourney Weaver, Kate Winslet, Stephen Lang, Michelle Yeoh, dan banyak lagi. Ceritanya mengikuti keluarga Jake dan Neytiri yang berusaha menjaga satu sama lain di tengah masalah yang dihadapi.